Tips Merawat Clodi

Merawat Clodi dengan benar akan menjaga penampakan dan kienrja terbaiknya. berikut ini adalah beberapa hal yang perlu dihindari :

1. Jangan menggunakan bahan pemutih apapun. Pemutih meninggalkan residu diatas clodi terutama pada insert yang menjadi media penyerapan cairan dan dapat menyebabkan iritasi kulit. Serta dapat pula menyebabkan serai kain mudah putus shingga akan mengurangi umur clodi.
2. Jangan menggunakan pelembut kain. Pelembut akan melapisi clodi dan membuatnya tidak bisa menyerap air dan akan menyebabkan kebocoran. BEberapa bayi sensitif dengan residu pelembut yang tertinggal di clodi.
3. Jangan menggunakan sabun natural seperti sabun gliserin murni . sabun seperti ini akan membersihkan serai tapi akan meninggalkan lapisan bermiyak atau "kotoran sabun ' diatas lapisan insert dan mfleecenya
4. Jangan mencuci atau mengeringkan dengan panas atau sudu tinggi . Lapisan PUL ( lapisan waterproof) hany bisa dicuci dengan air hangat atau suhu rendah.
5. Jangan menggunakan balsem atau krim saat menggunakan clodi, karena akan meninggalkan residu berminyak pada lapisan fleece yang akan sangat sulir dibuang. Jika ingin menggunakan krim karena ruam popok gunakan lapisan pelindung agar tidak bersentuhan langsung dengan clodi/


0 komentar:

Posting Komentar

 
deterjen cheap n clean Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template and web hosting